Submitted by clara_anita on

Adakah keremangan senja?

gemerisik pucuk-pucuk cemara?

ataukah gemulung mega angkasa

di singgasana nuansa jingga dirga?

yang membuat rautmu bersinar swasa

matamu berkilau kejora

kulitmu berpendar permata

dan bibirmu merona delima

Adakah hembusan sang bayu?

rembulan nan tersenyum sayu?

ataukah suara-suara malam nan mendesah merdu

kala terang tlah beranjak lalu?

yang membuat suaramu begitu merdu

merasuk jauh ke lubuk terdalam

menggetarkan tiap sel tubuhku

sebelum bersamanya diam

Tidak sayangku,

bukan buana

bukan pula dirga

bukan malam, fajar, pun senja . . .

ialah cahaya di matamu

saat kau menatapku

ialah tutur katamu

yang dihantar merdu suaramu

ialah tiap hentakan nadimu

tiap helaan nafasmu

tiap hebatmu

tiap lemahmu

saat terbaikmu

saat terpurukmu

ialah dirimu sebagaimana dirimu

ialah yang kucintai

penuh seluruh . . .

Salatiga Akhir Agustus 08